Ada satu
perbukitan yang unik dan menarik di pulau Karimunjawa yang ingin saya ceritakan,
namanya adalah Bukit Love.
Disini kita akan disuguhi panorama yang mengarah ke laut dari suatu bukit. Pemandangan
yang indah berupa hamparan laut yang jernih serta birunya awan yang tergambar
jelas di langit.
Mungkin
diantara kawan-kawan ada yang nanya, kenapa dinamakan bukit love? Jawabannya
adalah karena di tempat ini terdapat patung dengan tulisan Love yang lumayan
besar diatas bukit. Disini kita bisa berfoto selfie atau bareng-bareng di
patung yang bertuliskan love tersebut atau di tulisan Karimunjawa.
Jika ingin ke Bukit love, kita bisa menggunakan motor atau
mobil. Diperlukan waktu kurang lebih 15 menitan dari alun-alun Karimunjawa. Lokasi
tepatnya berada di dusun Jatikerep. Biasanya lokasi wisata ini ramai di sore
hari karena banyak wisatawan yang ingin melihat sunset dari bukit love.
Pastikan anda datang ke bukit ini untuk mengabadikan moment
yang indah jika berkunjung ke pulau Karimunjawa.
Jadi silahkan buktikan sendiri keindahannya.
No comments:
Post a Comment