Jika kawan-kawan pernah menonton Film Troy pasti tidak asing dengan patung kuda ini. Film Troy adalah film nominasi Oscar yang ditayangkan pertama kali pada tanggal 14 Mei 2004, sebuah film yang mengisahkan tentang Perang Troya.
Dalam mitologi Yunani, Perang Troya adalah penyerbuan terhadap kota Troya oleh pasukan Akhaia (Yunani). Peristiwa ini terjadi karena Paris menculik Helene dari suaminya Menelaos, Raja Sparta. Perang ini merupakan salah satu peristiwa terpenting dalam mitologi Yunani dan diceritakan di banyak karya sastra Yunani.
Dengan siasat Kuda Troya ini lah Pasukan Yunani akhirnya bisa mengalahkan Troya setelah 10 tahun gagal menggempur pertahanan benteng Troya. Dengan memasukkan beberapa pasukan Yunani ke dalam kuda yang dibawa masuk ke benteng oleh bangsa Troya sendiri, akhirnya beberapa pasukan Yunani tersebut bisa membuka gerbang pada malam hari, sehingga seluruh pasukan Yunani bisa masuk ke jantung pertahanan Troy dan membumihanguskan Troy.
Untuk bisa berfoto dengan Patung Kuda Troya ini anda tidak harus datang ke Kota Canakkale di Turki. Anda cukup datang ke Probolinggo saja. Konon Patung ini merupakan patung kuda terbesar di Indonesia dan yang kedua di Dunia setelah yang di Turki.
No comments:
Post a Comment