Suatu hari saya dan beberapa teman sedang menaiki perahu di perairan Pulau Halmahera. Kata teman saya, “Lihatlah kawan, air begitu penting dalam kehidupan ini, tanpa air kita semua akan mati.”
Pada saat yang bersamaan, sepertinya seekor ikan kecil mendengarkan percakapan kami dari bawah permukaan air, ia mendadak menjadi gelisah dan ingin tahu apakah air itu, yang katanya begitu penting dalam kehidupan ini. Ikan kecil itu berenang dari tengah sampai ke pinggir pantai sambil bertanya kepada setiap ikan yang ditemuinya, “Hai, tahukah kamu dimana air ? Aku telah mendengar percakapan manusia bahwa tanpa air kehidupan akan mati.”
Ternyata semua ikan tidak mengetahui dimana air itu, si ikan kecil semakin gelisah, lalu ia berenang menuju ke dasar laut untuk bertemu dengan ikan sepuh yang sudah berpengalaman, kepada ikan sepuh itu ikan kecil ini menanyakan hal serupa, “Dimanakah air ?”Jawab ikan sepuh, “Tak usah gelisah anakku, air itu telah mengelilingimu, sehingga kamu bahkan tidak menyadari kehadirannya. Memang benar, tanpa air kita akan mati.”
Apa arti cerita tersebut bagi kita ?Manusia kadang-kadang mengalami situasi seperti si ikan kecil, mencari kesana kemari tentang kehidupan dan kebahagiaan, padahal ia sedang menjalaninya, bahkan kebahagiaan sedang melingkupinya sampai-sampai dia tidak menyadarinya…..
Kehidupan dan kebahagiaan ada di sekeliling kita dan sedang kita jalani, selagi kita mau dan berupaya untuk memahaminya.
Walau apapun masalah yang datang melanda, walau besar ujian yang kita tempuh, maka hadapi lah semuanya dengan ketenangan dan Keikhlasan. Kerana hidup ini senantiasa ada manisnya, kadang-kadang pahit, selalunya suka, tiba-tiba menjadi duka. Oleh karena itu, hadapilah semuanya dengan senyuman! Moga tabah menghadapi segala dugaan, rintangan dan cabaran untuk manjadi "Logam yang berharga”.
Kehidupan dan kebahagiaan ada di sekeliling kita dan sedang kita jalani, sepanjang kita mau membuka diri dan pikiran kita dan selalu bersyukur atas nikmat yang ia berikan, karena saat untuk berbahagia adalah saat ini, saat untuk berbahagia dapat kita tentukan.
No comments:
Post a Comment